GUBERNUR JABAR MEMBERIKAN SAMBUTAN PADA ACARA PERESMIAN BERSAMA PROYEK-PROYEK CSR-PKBL JABAR TAHUN 2014

Dalam merealisasikan mengembangkan program Coorporate Social Responsibility (CSR) dan Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) di Jawa Barat. Karena itu, Tim Fasilitasi CSR-Jabar mengundang perusahaan, lembaga pegiat CSR&PKBL, Mitra CSR Jabar, Bupati dan Walikota se Jawa Barat dan OPD Provinsi Jawa Barat dalam rangka “Peresmian Bersama Proyek – Proyek CSR – PKBL Jawa Barat Tahun 2014. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Barat Gedut Sate Jl. Diponegoro No. 22 Bandung, pada tanggal 17 Desember 2014. Adapun hasil dari arahan Bapak Gubernur Jawa Barat adalah sebagi berikut:

Pembangunan Jawa Barat memerlukan tingkat sinergi yang sangat tinggi, sehubungan dengan kompleksitas pembangunan yang dihadapi. Beberapa kondisi Jawa Barat (tahun 2013) antara lain : Jumlah penduduk yang sangat banyak yaitu 45,3 juta jiwa lebih, IPM mencapai 73,40 (tahun 2013) dengan rata-rata lama sekolah (8,09 tahun) dengan APK SD (119,55%), APK SLTP (95,25%), APK SLTA (70,19%) dan APK Perguruan Tinggi (17,09%); Angka Kematian Ibu (217/100.000 kelahiran hidup) dan Angka Kematian Bayi (30/1.000 kelahiran hidup). Paritas daya beli sebesar rp. 640,80 ribu, kemiskinan (9,61%), dengan PDRB per kapita sebesar Rp. 23,603 juta (ADHB), dengan laju pertumbuhan ekonomi (6,06%).

Sebagaimana diketahui bahwa forum CSR Jabar pada tanggal 14 Januari Tahun 2011, telah dicanangkan melalui Deklarasi Bandung dengan tema utama : CSR untuk misi kemanusiaan dan lingkungan (CSR Jabar for Humanity and Environment). Dengan moto Jabar Maju Bersama “Mitra”

Himbauan dari Bapak Gubernur Jawa Barat kepada para dunia usaha yang di Jawa Barat untuk melaksanakan Perda Provinsi Jawa Barat No. 2 Tahun 2013 tentang Pedoman CSR/TJSLP serta PKBL di Jawa Barat, dengan prinsip : Deklarasi diri/self Declaration, (pasal 2) dan dengan pola pendanaan rupiah = 0 (nol), serta pola kerja bersinergi derajat tinggi dan koordinasi derajat rendah (pasal 3).

Peranan dunia usaha menjadi penting bagi percepatan pembangunan Jawa Barat, melalui sinergi praktek bisnis yang bertanggung jawab dalam aspek sosial dan lingkungan yang dikenal dengan konsep Triple Bottom Line : People, Profit and Planet (3P); yang artinya bahwa keberlanjutan usaha bukan hanya berorientasi untuk keuntungan finansial saja, namun perlu menciptakan hubungan yang harmonis dengan pemerintah, masyarakat dan lingkungannya.

Pola kemitraan CSR/PKBL di Jawa Barat merupakan sebuah investasi sosial dari dunia usaha (bukan “charity”) untuk berpartisipasi dalam pembangunan Jawa Barat. Untuk itu, seruan dari program CSR-PKBL Jabar adalah: Jabar Maju Bersama “Mitra”.

Dalam kesempatan yang berbahagia ini, saya ingin memberikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh perusahaan yang telah melakukan sinergi dengan Pemerintah Provinsi melalui Tim Fasilitasi CSR-PKBL Jawa Barat.

Selanjutnya, kegiatan peresmian bersama ini merupakan tahun ke empat sejak dikukuhkannya Deklarasi Bandung pada tanggal 14 januari 2011. Mari kita jadikan acara ini sebagai tradisi yang baik untuk maju dan mampu menjalin komunikasi, sehingga tercipta iklim usaha yang kondusif di Jawa Barat.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap dedikasi perusahaan yang telah bersinergi dalam pembangunan Jawa Barat, melalui program CSR, saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya atas :

  1. Sinergi dan koordinasi yang baik antara manajemen perusahaan dengan pengelola Tim Fasilitasi CSR Jawa Barat, sehingga telah bergabung sebagai Mitra CSR Jabar, sebanyak 69 perusahaan besar, terdiri dari : 3 BUMD, 51 BUMN dan 15 perusahaan swasta (diantaranya 5 perusahaan asing dalam negeri).
  2. Dukungan CSR perusahaan telah berhasil menggalang gerakan bersama forum CSR Jabar yang telah berhasil membangun 2 puskesmas mampu poned secara lengkap (cililin dan jatiwangi) serta 310 ruang kelas baru yang tersebar diberbagai Kabupaten/Kota. Keberhasilan ini sebagai respon positif terhadap suksesnya gerakan 50/1000 (50 Puskesmas dan 1000 RKB) dalam kurun waktu laporan tahun 2012-2014. Capaian diatas menjadi beragam karena ditambah dengan pembangunan fisik sarana peribadatan, gerakan penanaman 100.000 pohon dari bumn karya pada bantaran sungai citarum, serta berbagai kegiatan non fisik yang telah dilakukan oleh 69 perusahaan Mitra CSR Jabar.
  3. Kepatuhan terhadap Perda No. 2 Tahun 2013 tentang pedoman CSR/TJSLP Jabar yang mengedepankan prinsip deklarasi diri (self declaration) dan pendanaan CSR Jabar rupiah sama dengan nol menyebabkan tidak terjadinya sekat-sekat komunikasi antara manajemen perusahaan dengan aparat pemerintah daerah pengelola CSR.
ALAMAT

JL. Letjen S. Parman No. 15,
Margadadi, Indramayu, Margadadi,
Kec. Indramayu, Kabupaten Indramayu,
Jawa Barat 45211

HUBUNGI KAMI

Bappeda Indramayu